Selain sepak bola, cabang olah raga yang cukup populer untuk dibawa ke medium video game adalah bola basket. Maka tidak mengejutkan bila organisasi basket NBA kini kembali menghadirkan game bola basket mobile terbaru, bedanya kali ini game-nya lebih berfokus pada ‘aksi’.
Game berlisensi ini dikembangkan oleh Level Infinite, yang tentunya sudah termahsyur lewat game-game mobile populer seperti PUBG Mobile, Nikke: Goddess of Victory, Tower of Fantasy, hingga Undawn.
“Tim kami berdedikasi untuk menciptakan pengalaman yang sesuai dengan segala hal yang disukai penggemar tentang bola basket. Bersama-sama dengan NBA dan NBPA, kami telah menghadirkan permainan yang memperkuat semangat mereka dengan pengalaman imersif langsung di ponsel mereka.” ucap Anthony Crouts, Direktur Senior, Level Infinite.
NBA Infinite sendiri merupakan game mobile real-time PvP. Sehingga pemain nantinya dapat membentuk timnya bersama pemain lain dalam pertandingan 3v3. Selain itu ada juga mode 1v1 dan Dynasty 5v5 yang membuat pilihan modenya bervariatif.
Mode kompetitif online real-time-nya merupakan nilai jual utama dari NBA Infinite ini. Level Infinite menyebut bahwa game ini menawarkan pengalaman bermain yang unik untuk mobile. Tapi disamping permainannya yang penuh aksi, game ini juga memiliki fitur-fitur lainnya.
Para pemain nantinya dapat mengumpulkan dan meningkatkan daftar impian bintang-bintang NBA saat ini, membuat keputusan besar yang mengubah lima pemain inti menjadi barisan juara, dan meningkatkan staf pelatih untuk memperkuat taktik pertahanan dan serangan mereka.
Layaknya game olah raga lain yang memiliki satu ikon atlet utama, NBA Infinite menunjuk pemain Minnesota Timberwolves, Karl-Anthony Towns sebagai “wajah” game-nya. Selain Karl-Anthony, ada juga beberapa brand ambassador lainnya.
Beberapa atlet NBA yang akan muncul dalam permainan secara global di NBA Infinite antara lain De’Aaron Fox, RJ Barrett, Tobias Harris, Andrew Wiggins, dan Jrue Holiday. Selain itu, NBA All-Star Rudy Gobert akan bertindak sebagai duta merek di pasar Eropa.
NBA Infinite sendiri berstatus free-to-play alias gratis untuk dimainkan di platform Android maupun iOS. Game-nya telah dirilis pada 17 Februari lalu, sehingga Anda dapat langsung menjajal game ini bila tertarik.