Disamping kepopuleran Genshin Impact-nya, developer dan publisher HoYoverse juga terus memberikan dukungan kepada game yang baru saja mereka rilis, Honkai: Star Rail.

Game yang baru dirilis tahun 2023 kemarin ini akhirnya mendapatkan update Versi 2.0 yang berjudul “Jikalau Bermimpi di Tengah Malam”. Dan tidak perlu menunggu lama, update ini akan tiba pada 6 Februari mendatang.

Update besar bagi Honkai: Star Rail ini nantinya akan membawa berbagai konten baru. Salah satu yang utama adalah dunia baru bernama Penacony, yang juga akan mencakup latar tempat, alur cerita, hingga rekan baru.

Area baru Penacony ini nantinya akan memiliki misi Trailbaze baru yang akan berlangsung mulai dari versi 2.0 hingga versi 2.2. Misi ini nantinya akan berakhir dalam bentuk epilog di versi 2.3.

Dalam alur ceritanya, pemain baru saja menerima undangan dari “Family” untuk bertamu ke Penacony untuk menghadiri sebuah perayaan yang bernama “Festival Charmony”.

Penacony sendiri memiliki wujud asli sebuah hotel antarbintang raksasa bernama “Reverie“. Hotel ini menjulang tinggi ke langit berbintang dan diramaikan oleh banyak tokoh terkenal antarbintang untuk minkmati liburan yang mewah.

Uniknya, Misi Traiblazer terbaru ini akan mengajak para Trailblazer masuk ke dunia mimpi dengan menggunakan “Dreampool”. Dunia mimpi pertama yang akan dieksplor bernama “Golden Hour”, dan akan ada banyak misteri yang akan diungkap dalam Misi Trailblazer ini.

Bagi pemain menanti karakter baru di update baru ini, maka karakter misterius yang sudah dinanti, Black Sawn akan hadir dalam cerita Penacony. Karakter lain yang juga akan bergabung adalah Sparkle yang akan memberikan bantuan kepada tim Trailblazer.

Image credit: HoYoVerse

Ada juga karakter bintang 4 baru bernama Misha yang merupakan warga asli dari Penacony. Serta kembalinya dua karakter bintang 5 dari Xianzhou dalam waktu terbatas yaitu Lunae dan juga Jing Yuan.

Selain lokasi dan karakter baru, HoYoVerse juga memberikan berbagai optimalisasi sistem kepada Honkai: Star Rail. Akan ada fitur baru bernama Fate’s Atlas dan juga pengoptimalan proses peningkatan Relic yang membuat prosesnya menjadi lebih mudah.

Terakhir, HoYoVerse juga mengoptimalkan proses pencarian, penandaan, pembuangan, dan penguraian Relic hanya dengan menekan satu tombol saja. Masih ada beberapa update lainnya yang akan tiba dalam Honkai: Star Rail Versi 2.0 ini, untuk lebih lengkapnya Anda dapat melihatnya di sini.

 

By Galih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *